Seatbelt merupakan perangkat keselamatan standar pada mobil. Saat ini, para produsen telah menciptakan fitur Pre-tesioner dan Force Limiter untuk menambah rasa aman. Apa keunggulan fitur tersebut?

Keunggulan Seatbelt Pre-tensioner dan Force Limited

 
Keunggulan Seatbelt Pre-tensioner dan Force Limited

Seatbelt merupakan perangkat keselamatan standar pada mobil. Saat ini, para produsen telah menciptakan fitur Pre-tesioner dan Force Limiter untuk menambah rasa aman. Apa keunggulan fitur tersebut?

Seatbelt merupakan perangkat keselamatan utama untuk melindungi penumpang di dalam sebuah mobil.

Perangkat ini akan menahan tubuh penumpang supaya tidak terhempas ketika mobil tabrakan.

Akan tetapi, seatbelt pun bisa menjadi pisau bermata dua. Di mana pada saat terjadi tabrakan dan tali sabuk mengencang maka akan menyebabkan efek samping pada penumpang.

Hentakan yang cukup kuat tersebut justru berpeluang melukai penggunanya lantaran distribusi bobot badan pengendara akan terdorong ke depan.

Tulang Selangka yang menjadi tumpuan tali sabuk berpeluang retak atau bahkan patah.

Seiring dengan perkembangan teknologi yang ada, kinerja sabuk pengaman ini pun mengalami pembaharuan dan pengembangan yang cukup signifikan.

Untuk menghindari cidera fatal akibat seatbelt, maka hadirlah fitur keselamatan baru pada unit seatbelt yang dikenal sebagai pretensioner dan force limiter.

“Fitur pre-tensioner ini secara instan akan menarik (mengencangkan) tali sabuk pengaman saat terdeteksi adanya kemungkinan benturan dari depan dan menjaga penumpang pada posisi duduk yang aman,” jelas Gandhi Ahimsaputra Product Knowledge Head PT Toyota Astra Motor (TAM) saat ditemui Carreview.id di bilangan Jakarta Pusat, Rabu (23/3).

“Sedangkan fitur Force Limiter merupakan fitur pengendur tali sabuk pengaman. Fungsinya, dapat menjaga tekanan pada seatbelt agar tidak terlampau kencang untuk penumpang,” papar Gandhi.

“Keduanya bekerja bahu-membahu untuk mereduksi peluang cidera yang lebih besar yang disebabkan oleh tali sabuk pengaman,” imbuhnya.

Kedua fitur ini juga telah terintegrasi dengan kinerja airbag guna meningkatkan standar keselamatan.

“Keduanya merupakan satu paket dengan airbag saat bekerja dan memberikan perlindungan yang lebih baik dan aman,” tutupnya.

 

 
Related
Updates
Popular

    otodriver.com