Chrome hadir sebagai salah satu penghias mobil dan butuh perawatan agar tetap mengilap. Tak perlu perawatan rumit cukup dengan jurus sederhana dan tentunya enteng di saku.

Membersihkan Chrome: Jurus Rawat Jitu Agar Chrome Tetap Cling

 
Membersihkan Chrome: Jurus Rawat Jitu Agar Chrome Tetap Cling

Chrome hadir sebagai salah satu penghias mobil dan butuh perawatan agar tetap mengilap. Tak perlu perawatan rumit cukup dengan jurus sederhana dan tentunya enteng di saku.

Walaupun semakin langka didapati pada mobil modern, namun chrome atau krom tetap saja muncul sebagai pemanis penampilan mobil. Bahkan krom menjadi ciri dari trim paling tinggi.

Berbeda dengan krom jaman dulu yangberbasis pada material logam, lapisan krom pada kendaraan modern menggunakan plastik sebagai bahan dasarnya.

Walau demikian untuk merawat dan membersihkannya butuh tips yang sama. Tak harus menggunakan bahan khusus melainkan dengan menggunakan bahan-bahan sederhana yang didapat di rumah kita.

“Untuk melakukan perawatan, dibutuhkan beberapa langkah yakni langkah ‘basah’ dan langkah langkah ‘kering’ untuk merawat krom,” jelas Agung Setyaki dari ResikCorp Yogyakarta.

“Langkah ‘basah’ adalah langkah awal melakukan pengangkatan kotoran dengan mengunakan media air. Gunakan air hangat untuk mengangkat kotoran terutama pada bagian sela-sela yang banyak terdapat timbunan kerak air,” lanjut Agung.  

“Langkah ini bisa juga dilakukan dengan menggunakan campuran sabun cuci piring dan air dengan konsentrasi sedang. Baik air hangat maupun air sabun, gunakan kuas lembut untuk pengerjaannya,” sambungnya.

Proses selanjutnya adalah langkah ‘kering’ yang merupakan kelanjutan dari langkah ‘basah’.

Dalam proses ini pastikan bahwa bagian chrome yang akan dibersihkan sudah dalam kondisi kering.

Terdapat tiga bahan yang dapat dijadikan rujukan untuk membersihkan krom ini.

1. Minyak kayu putih

Tuangkan minyak kayu putih ke kain lap bersih, lalu gosokkan pada permukaan krom yang kotor dan dibiarkan menguap. Setelah kering, lakukan pengelapan dengan kain lap bersih. Tips ini cocok digunakan pada permukaan krom yang sudah mulai memburam.

 2. Pasta gigi

Pasta gigi putih dioleskan pada permukaan krom hingga merata. Biarkan beberapa saat hingga sedikit mengering, namun jangan terlalu kering. Lanjutkan mengosok dengan lap bersih. Tips ini tepat dipergunakan pada permukaan chrome yang sudah memiliki kerak air dan buram.

3. Bedak

Taburi permukaan krom dengan bedak, kemudian dilap dan dibersihkan dengan kain bersih. Kiat ini pas diperuntukkan sebagai langkah perawatan krom yang masih baik kondisinya.

 

 

 
Related
Updates
Popular

    otodriver.com