Masalah ini juga disinyalir berimbas pada unit BMW di Indonesia.

BMW Recall 312 Ribu Unit, Terkait Masalah Ini

 
BMW Recall 312 Ribu Unit, Terkait Masalah Ini

Masalah ini juga disinyalir berimbas pada unit BMW di Indonesia.

BMW melakukan recall terhadap 312 ribu unit produknya di Inggris. Produk yang masuk dalam daftar recall antara lain BMW Seri 1, Seri 3 Z4 dan X1 baik yang bermesin bensin maupun diesel rakitan bulan Maret 2007 hingga Agustus 2011.

Seperti diwartakan thesun.co.uk (11/05), recall ini berkenaan mengenai permasalahan mesin yang tiba-tiba mati mendadak kerena konektor kabel antara fusebox dan aki terputus.

Permasalah ini muncul pada tahun 2016 silam, di mana salah satu unit BMW di Inggris tiba-tiba mati mendadak ketika meluncur di jalanan. Kejadian ini memakan korban dari kendaraan lain yang menabrak pohon saat mencoba menghindari tabrakan dengan BMW yang mogok tersebut. Mobil BMW tersebut diketahui mengalami masalah kelistrikan hingga mesinya mati, dan lampu remnya pun mati sehingga tak ada tana peringatan apapun bagi pengendara lain, apalagi kondisi terjadi di malam hari.

Apakah masalah ini juga merundung produk-produk BMW di Indonesia?

Kemungkinan ini bisa saja terjadi karena pada prinsipnya Inggris dan Indonesia menggunakan posisi kemudi yang sama yakni di sebelah kanan.

 
Related
Updates
Popular

    otodriver.com