Balap di jalan raya tentunya akan seru, apalagi sekaligus bagian dari kejuaraan balap nasional. Ajang ini juga akan semakin meriah karena dilaksanakan berbarengan dengan GIIAS 2017 mendatang.

GIIAS 2017 : Akan Hadir BSD City Grand Prix 2017, Tangerang Bakal Menghelat Balap Layaknya Monte Carlo

 
GIIAS 2017 : Akan Hadir BSD City Grand Prix 2017, Tangerang Bakal Menghelat Balap Layaknya Monte Carlo

Balap di jalan raya tentunya akan seru, apalagi sekaligus bagian dari kejuaraan balap nasional. Ajang ini juga akan semakin meriah karena dilaksanakan berbarengan dengan GIIAS 2017 mendatang.

Macau, Cina dan Monte Carlo, Monaco, kerap melaksanakan balap di jalan raya, bahkan di Singapura, jalanan disulap menjadi sirkuit Formula 1, begitu pula beberapa tahun silam, sempat digelar balapan di Karawaci, Tangerang.

Kerinduan masyarakat akan serunya balapan di jalan raya ini, tak lama lagi akan terpenuhi, dengan gelaran bertajuk BSD City Grand Prix 2017 pada 18-20 Agustus 2017 mendatang.

Ajang ini juga merupakan bagian dari seri kejuaraan Indonesia Sentul Series Of Motorsport (ISSOM) 2017. Nah, dengan begitu, kompetisinya akan semakin seru untuk dilihat.

Balap ini terinspirasi dari sirkuit F1 Monte Carlo, Monaco dan merupakan sebuah gagasan dari beberapa pihak terkait, seperti Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017 yang akan digelar di kawasan yang sama pada 10-20 Agustus 2017 dan juga pemerintah daerah Kabupaten Tangerang.

“Area sirkuit yang akan dipergunakan tak jauh dari lokasi pameran dan kami berharap terjadi sinergi yang baik antara GIIAS dan gelaran balapan ini nantinya,” tutur Ananda Mikola, selaku ketua penyelengara BSD City Grand Prix saat dijumpai di bilangan Serpong, Selasa (23/5).

“Kami akan menggunakan jalanan yang ada di kawasan ini dengan total jarak kurang lebih tiga kilometer dan memiliki 12 tikungan. Tentunya supaya memenuhi kriteria keselamatan beberapa tempat kami poles ulang,” sambung Nanda.

“Gelaran ini akan seperti layaknya sirkuit Monte Carlo yang bukannya tidak mungkin akan menjadi kalender balapan di Indonesia,” tutupnya. 

 

 
Related
Updates
Popular

    otodriver.com