Berkat teknologi ini, para konsumen Chevrolet tak keberatan harus berlama-lama di dalam mobil.

Inilah Teknologi Canggih Chevrolet Trailblazer yang Membuatnya Nyaman Dikendarai

 
Inilah Teknologi Canggih Chevrolet Trailblazer yang Membuatnya Nyaman Dikendarai

Berkat teknologi ini, para konsumen Chevrolet tak keberatan harus berlama-lama di dalam mobil.

INRIX Global Traffic Scorecard mencatat Indonesia sebagai negara peringkat kedua secara global dalam waktu yang dihabiskan dalam kemacetan jam-jam sibuk.

“Kita menghabiskan waktu dengan duduk lebih sering karena bekerja dan mengemudi dalam kemacetan. Hal ini membawa dampak buruk bagi punggung Anda. Jadi, ketika Anda bepergian dengan mobil, Anda harus memilih kendaraan dengan kursi yang nyaman dan kontur terbaik untuk memberikan dukungan pinggang pada bagian bawah tulang belakang dan sisi samping.” ujar Dr. Chase Scheiner.

Tak mengherankan jika banyak pembeli mobil mengatakan bahwa kenyamanan interior termasuk dalam 10  alasan terbesar dalam membuat keputusan membeli mobil, termasuk pelanggan Chevrolet di Indonesia.

Berdasarkan hasil riset pelanggan Chevrolet, sekitar 95 persen pembeli menganggap ruang kaki luas dan kursi nyaman sebagai elemen yang penting dalam membeli mobil.

“Ketika kita mengemudi dalam jam-jam macet, tempat duduk yang nyaman menjadi sangat penting – ini menurut para pelanggan kami. Kami mendengarkan pelanggan dan menjawab kebutuhan mereka dengan menyediakan kursi yang tidak hanya nyaman tetapi tahan lama,” kata Chatchawan Chantaket, General Director of Product Engineering, GM Southeast Asia.

Untuk dapat lebih meningkatkan kenyamanan pengemudi, Trailblazer memberikan suspensi halus yang disetel dengan digressive shocks dan kursi bagian pengemudi yang dapat disesuaikan secara elektronik.

Selain itu, SUV tujuh penumpang ini juga memiliki theater-style seating yang mampu memberikan kenyamanan  lebih baik bagi penumpang di baris kedua dan ketiga. Ventilasi AC yang dapat dikontrol secara individu juga tersedia bahkan untuk penumpang baris ketiga.

Anda tertarik? Chevrolet membanderol Trailblazer mulai Rp 435 hingga 465 juta.

 
Related
Updates
Popular

    otodriver.com