Walau menyandang nama Discovery 5, namun sejatinya SUV ini adalah generasi ketiga dari timeline Discovery. Mengapa demikian?

Land Rover : Discovery 5 Adalah Generasi Ketiga 'Disco'. Ini Pemaparannya.

 
Land Rover : Discovery 5 Adalah Generasi Ketiga 'Disco'. Ini Pemaparannya.

Walau menyandang nama Discovery 5, namun sejatinya SUV ini adalah generasi ketiga dari timeline Discovery. Mengapa demikian?

Kehadiran Land Rover Discovery di tahun 1989 telah mendapat sambutan yang cukup baik dari masyarakat penggila mobil 4x4.

Dianggap sesuai dengan kebutuhan masyarakat yang mendambakan kenyamanan dan kemewahan Range Rover, kasta tertinggi Land Rover ini dibuat menggunakan unsur ketangguhan Defender yang melegenda.

Hingga saat ini, kondisi seperti ini tetap dipertahankan pabrikan mobil asal Solihull, West Midlands, Inggris.

Termasuk pada Land Rover Discovery 5, yang baru saja diluncurkan untuk pasar Indonesia di Jakarta Selatan, Senin (22/5).

Menelisik perjalanan panjang Discovery memang ada sedikit keunikan.

Jika melihat versi terbaru ini diikuti dengan angka 5, tentu banyak yang menyangka kalau mobil ini berarti edisi kelima dari clan Discovery.

Namun, nyatanya tidak demikian. Penggunaan nama diikuti dengan angka baru terjadi pada Discovery 3 (2005), sejak itulah nomeclature tersebut dilakukan untuk penamaan Discovery.

Generasi pertama Discovery disebut sebagai Series I yang beredar di tahun 1989 hingga 1998.

Dengan konsep kenyamanan mendekati Range Rover, model ini bulat-bulat menggunakan sasis tangga dari Range Rover Classic, Long wheel base (100 inci) dan menggunakan mesin dari Range Rover (V8 ), serta mesin diesel Defender sebagai pilihan lainnya.

Lantas, Discovery Series II diperkenalkan sebagai penerus tongkat estafet dan eksis antara tahun 1998 hingga 2005.

Meski menggunakan sasis yang sama dengan Series I, namun Land Rover menyebutkan bahwa terdapat 720 perbedaan item dari Series I yang membuatnya menjadi SUV yang lebih nyaman dan juga senyap.

Beberapa fitur kenyamanan mulai disertakan, seperti suspensi udara atau pun fitur seperti Hill Descent Control. Pada Series II inilah Discovery mulai memasuki gelanggang SUV Premium.

Meski terdapat perbedaan fitur dan penampilan secara signifikan, namun secara umum baik itu Series I maupun Series II, tetap disebut sebagai 1st Gen Discovery.

Discovery Series I, Camel Trophy version
Discovery Series II

Perkembangan paling mencolok, adalah pada generasi selanjutnya. Pada generasi ini mulai digunakan penamaan yang berbeda, dengan menyebut angka di belakangnya, yaitu Discovery 3.

Land Rover membuat SUV ini dengan bentuk yang sepenuhnya baru, dengan konstruksi bodi Integrated Body Frame (IBF), gabungan antara struktur bodi monokok dan ladder frame.

Selain itu, jika pendahulunya menggunakan gardan solid, Discovery 3 menggantinya dengan aplikasi suspensi independen, baik di depan maupun di belakang, sehingga tingkat kenyamanannya dan stabilitasnya lebih baik.

Begitu juga dengan menambahkan kemampuan untuk menaklukkan medan off-road, dengan sistem elektronik yang canggih.

Discovery 3 yang memiliki masa edar tahun 2004 hingga 2009 itulah, pertama kali diterapkan sistem khusus medan off-road dari Land Rover, Terrain Respons.

Kemudian, Discovery 4 hadir pada 2009 dengan desain sedikit lebih luwes, terlihat dari sudut yang agak membulat di beberapa bagian. Meski begitu, model ini masih menggunakan plaftorm dan struktur bodi serupa dengan Discovery 3.

Hanya saja, beberapa up-grade pada berbagai sistem dilakukan, termasuk penambahan fitur pada sistem Terrain Respons, serta kemampuan suspensi ditingkatkan, sepenuhnya menggunakan suspensi udara.

Penyempurnaan masih dilakukan, up-grade transmisi terjadi pada 2014 dengan mengganti transmisi lama (6 speed/otomatik) dengan transmisi matik delapan percepatan untuk pertama kalinya.

Namun eksistensi Discovery 3 dan Discovery 4 yang disebut sebagai 2nd Gen Discovery ini, berakhir tahun lalu (2016).

Discovery 3
Discovery 4

Ya, hal yang cukup dinanti akhirnya tiba, generasi penerus Discovery pun meluncur di tahun 2017, Land Rover Discovery 5 didaulat menggantikan posisi Disco 4.

Land Rover Discovery 5, yang juga disebut The 3rd Generation Discovery ini menggunakan struktur bodi yang berbeda dengan generasi sebelumnya.

Platform monokok dipinjam dari Range Rover Sport, juga penggunaan bahan dasar bodi pun meniru Range Rover Sport dengan menggunakan bahan aluminium.

Rancangan bodi meninggalkan rancangan serbakotak alias 'boxy', kini lebih membulat demi nilai aerodinamika yang baik, sehingga bisa menghasilkan konsumsi bahan bakar yang lebih efisien.

Discovery 5

Begitulah perjalanan panjang Land Rover Discovery, yang meski menyandang angka 5, sepenuhnya SUV anyar ini adalah generasi ketiga dari silsilah Land Rover Discovery di dunia.

 
Related
Updates
Popular

    otodriver.com