Edisi terakhir G65 dilansir Mercedes-AMG hanya sebanyak 65 unit. Apa saja yang membedakannya dengan varian standar?

Mercedes-AMG G65 : Edisi Terakhir Hanya Tersedia 65 Unit, Ini Bedanya dengan Varian Standar

 
Mercedes-AMG G65 : Edisi Terakhir Hanya Tersedia 65 Unit, Ini Bedanya dengan Varian Standar

Edisi terakhir G65 dilansir Mercedes-AMG hanya sebanyak 65 unit. Apa saja yang membedakannya dengan varian standar?

Menandai berakhirnya produksi Mercedes-AMG G65, produsen asal Jerman menghadirkan edisi terakhir yang akan tersedia dalam jumlah terbatas.

Menurut Paultan.org, mobil ini hanya akan diedarkan sebanyak 65 unit untuk seluruh dunia.

Karena disebut edisi penutup, maka ada beberapa perbedaan dengan tampilan standar untuk menandai spesialnya varian ini, antara lain pelek berwarna perunggu berukuran 21 inci dengan kaliper rem silver dan logo AMG Sport.

Ada juga penggunaan aksesoris tambahan, seperti grill baru, kaca spion dan underride berwana perunggu, sedangkan pipa knalpot, pelindung bodi diberi aksen hitam.

Sementara untuk bagian interior, mobil ini datang dengan paket design Exclusive yang menawarkan bahan kulit Nappa yang membalut seluruh kabin, lalu dipercantik dengan aksen serat karbon di beberapa titik. Agar terlihat senada dengan eksterior, ditambahkan pula aksen jahitan timbul berwarna perunggu dengan pola segitiga pada jok dan karpet berwarna perunggu.

Berbicara jantung pacunya, Mercedes-AMG G65 dibekali mesin V12 berkapasitas 6.000 cc biturbo. Mesin tersebut menghadirkan tenaga maksimal mencapai 621 dk dan torsi puncak 1.000 Nm.

Akselerasi yang diperoleh dari 0-100 km/jam disentuh dalam waktu 5,3 detik dan mencapai kecepatan tertinggi 230 km/jam.

 
Related
Updates
Popular

    otodriver.com