Ada beberapa faktor yang mempengaruhi harga mobil berbeda di tiap daerah, seperti halnya Xpander di Balikpapan. Berikut alasannya

Mitsubishi : Inilah Alasan Harga Xpander Lebih Mahal Rp 15 Jutaan di Balikpapan

 
Mitsubishi : Inilah Alasan Harga Xpander Lebih Mahal Rp 15 Jutaan di Balikpapan

Ada beberapa faktor yang mempengaruhi harga mobil berbeda di tiap daerah, seperti halnya Xpander di Balikpapan. Berikut alasannya

Saat peluncuran Mitsubishi Xpander di Balikpapan, terpampang jelas harga yang dijajakan menyentuh angka Rp 203.500.000 (on the road) untuk tipe terendah.

Namun jika menilik website resmi Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) disebutkan bahwa tipe GLX sebagai varian paling ekonomis justru hanya dibanderol seharga Rp 189.050.000 (on the road) saja.

Perbedaan ini pun terjadi pada varian-varian lainnya, bahkan jika di rata-rata selisih antara harga jual Xpander di Kalimantan Timur dengan harga yang tertulis di website mencapai Rp 15 jutaan.

“Harga dari kami selaku pemegang merek Mitsubishi di Indonesia sebenarnya sama, tidak ada perlakuan khusus mengenai harga. Hanya saja ada beberapa faktor lain di luar itu yang menyebabkan perbedaan harga,” jelas Fajar Pratama selaku Public Relation and CSR MMKSI saat berbincang dengan carreview.id di Balikpapan, Kalimantan Timur, Rabu (13/9).

“Ada beberapa penyebab terjadinya selisih harga tersebut, salah satunya faktor pengiriman barang ke daerah. Tentunya jarak dan faktor lainnya menjadi penyebab kenaikan harga,” jelas pria yang akrab disapa Tama ini.  harga yang terpampang adalah harga on the road, sehingga pajak yang dikenakan pun berbeda antara daerah satu dengan yang lainnya,” tutupnya.

Harga perbandingan yang dipergunakan dan terpampang pada situs resmi MMKSI adalah harga on the road Jabodetabek.

 
Related
Updates
Popular

    otodriver.com