Diperkirakan mobil ini akan hadir di GIIAS 2018.

Penasaran dengan Wujud Mobil Listrik Wulling yang Segera Hadir Di Indonesia? Inilah Jawabannya

 
Penasaran dengan Wujud Mobil Listrik Wulling yang Segera Hadir Di Indonesia? Inilah Jawabannya

Diperkirakan mobil ini akan hadir di GIIAS 2018.

Persaingan mobil listrik tak melulu menjadi domain merek-merek asal Eropa dan Amerika. Namun, kini produk-produk China pun mulai dipersiapkan untuk mengekspansi pasar global.

Salah satu mobil listrik yaitu Boajun E100 tertangkap mata kamera saat melakukan pengujian di jalanan India. Mobil yang dijajakan di Negeri Martabak dengan emblem MG Motor ini mampu menyentuh kecepatan tertinggi 100 km/jam dan memiliki kecepatan charging 7 jam untuk mencapai kapasitas baterai penuh. E100 merupakan mobil listrik perkotaan mengemas motor listrik tunggal yang menghasilkan 39,43 PS dan torsi 110 Nm. Mobil ini menggunakan baterai lithium-ion 14,9 kWh menghasilkan energi yang cukup untuk menjangkau jarak 155 km.

Seperti dilansir oleh indianautosblog (24/07), mobil ini merupakan sebuah produk tes yang dilakukan International Centre for Automotive Technology (ICAT) untuk pemerintah India.

Baojun E100 tengah dites di India

Bagi Indonesia, mobil ini pun tengah menjadi rumor yang tengah hangat dibincangkan. Kabar burungnya, mobil yang terinspirasi dari Smart ini akan muncul di gelaran GIIAS 2018 pada 2- 12 Agustus nanti.

Untuk pasar Indonesia E100 akan diusung oleh Wuling Motors yang tak lain merupakan sister company dari MG Motor yang berada di bawah payung SAIC Motor.

 
Related
Updates
Popular

    otodriver.com