Ban merupakan perangkat paling vital yang terpasang di mobil. Dengan memilih ban yang aman, secara tidak langsung Anda telah mempercayakan diri Anda pada ban tersebut.

Percayakan Nyawa Anda Pada Ban Yang Tepat

 
Percayakan Nyawa Anda Pada Ban Yang Tepat

Ban merupakan perangkat paling vital yang terpasang di mobil. Dengan memilih ban yang aman, secara tidak langsung Anda telah mempercayakan diri Anda pada ban tersebut.

Percayakan pada telapak tangan yang aman. Ungkapan tersebut rasanya sangat cocok menggambarkan kampanye yang sedang digalakkan PT Bridgestone Tire Indonesia. Karena perlu diketahui, meskipun Anda menggunakan ban beriameter lebar, ternyata tapak ban yang menyentuh ke aspal hanya sebesar telapak tangan Anda. Dengan demikian, gunakanlah ban yang memiliki standar keselamatan tinggi.

Memilih ban sama seperti Anda memilih asuransi, usahakan yang dapat mengcover keselamatan Anda dengan menyeluruh. Karena saat Anda berkendara, sebetulnya 50% jiwa Anda sedang dipertaruhkan di jalan.

Maka tak berlebihan jika ban mobil sebaiknya harus banar-benar dipilih yang memiliki traksi sangat baik untuk menunjang fitur keselamatan pada mobil Anda.

"Jangan lupa selalu periksa ketebalan kompon keempat ban dengan berpatokan Thread Wear Indicator, agar ban selalu dalam kondisi prima. Jika ban yang sudah mulai menipis dipaksa untuk terus jalan maka berpotensi kecelakaan karena mobil mudah kehilangan traksi," papar Herry Maylanda, Manajer Perencanaan Produk PT Bridgestone Tire Indonesia.

 
Related
Don't miss this stories
Updates
Popular

    otodriver.com