Yokohama melansir BlueEarth RV-02, ban untuk MPV dan Crossover yang diklaim memiliki banyak keunggulan dibandingkan kompetitornya.

Tantang Pasar Lebih Besar, Yokohama Luncurkan Ban MPV dan Crossover

 
Tantang Pasar Lebih Besar, Yokohama Luncurkan Ban MPV dan Crossover

Yokohama melansir BlueEarth RV-02, ban untuk MPV dan Crossover yang diklaim memiliki banyak keunggulan dibandingkan kompetitornya.

Di awal 2018 ini, PT YHI Indonesia, distributor ban merek Yokohama melansir BlueEarth RV-02.

Produsen asal Negeri Sakura ini menawarkan ban dengan 6 alur yang membuatnya lebih stabil dan mampu meredam kebisingan (tire noise) dengan lebih baik.

Pihak Yokohama mengatakan, kunci utama dari kestabilan berkendara, terletak pada desain telapak asimetris yang ditopang bagian twin power ribs.

Sedangkan Power inside shoulder yang diaplikasikan, dapat meredam keausan ban dengan lebih merata.

BlueEarth RV-02 dibuat menggunakan komponen compound nano-blend yang merupakan campuran polimer dan mikrosilika khas Yokohama.

Selain itu, semua produk baru Yokohama juga kini menggunakan bahan campuran ekstrak kulit jeruk yang mampu menjaga kekenyalan ban, sehingga mampu menghadirkan keseimbangan dan tingkat efisiensi lebih baik.

Yokohama mematok BlueEarth RV-02 dengan banderol di kisaran harga Rp 1,5 hingga Rp 4 juta, tersedia dalam 35 ukuran, mulai 15 sampai 20 inci. Dengan rentang cukup luas, diharapkan ban baru ini mampu memenuhi kebutuhan konsumen yang lebih banyak lagi, terutama para pengguna MPV dan crossover di tanah air.

 
Related
Updates
Popular

    otodriver.com