Tata Motors donasikan satu unit mobil sebagai bahan pembelajaran para siswa di Bekasi. Harapannya setelah lulus, siswa tersebut sudah tak asing lagi dan siap bergabung dengan TMDI di seluruh Indonesia

Tata Motors : Relakan Satu Unit Mobil Demi Ciptakan Lulusan Terampil Siap Kerja di TMDI

 
Tata Motors : Relakan Satu Unit Mobil Demi Ciptakan Lulusan Terampil Siap Kerja di TMDI

Tata Motors donasikan satu unit mobil sebagai bahan pembelajaran para siswa di Bekasi. Harapannya setelah lulus, siswa tersebut sudah tak asing lagi dan siap bergabung dengan TMDI di seluruh Indonesia

Seperti halnya PT Suzuki Indomobil Sales yang sedang menjalankan program Peduli Pendidikan dan PT Toyota Astra Motor melalui Toyota Eco Youth yang bergulir sepanjang 2016 ini, PT Tata Motors Distribusi Indonesia (TMDI) juga sedang giat melangsungkan hal serupa bagi kemajuan dunia pendidikan Indonesia.

Melalui Balai Besar Pengembangan Latihan Luar Negeri (BBPLKLN) Cevest di Bekasi, Kamis (12/5) TMDI mendonasikan satu unit Tata Indica, sebagai media pelatihan teknik untuk menciptakan mekanik andal. Kedepannya para siswa siap kerja tersebut akan didistribusikan ke beberapa deelaer atau outlet TMDI di seluruh Indonesia.

Kepala BBPLKLN Cevest Bekasi, Ir Edy Susanto MM menyatakan apresiasi positifnya kepada TMDI yang telah mendukung program pendidikan di tempatnya. Satu unit Tata Indica ini nantinya akan menjadi referensi dan wawasan baru bagi para siswa.

Kerjasama yang telah terjalin antara TMDI dan Cevest sejak 2013 ini tak hanya berkonsentrasi pada siswa di bidang teknik saja. Bagi para siswa yang memiliki minat dan bakat di bidang penjualan juga diberikan pelatihan khusus oleh TMDI. Hasil kerjasama ini tak kurang menghasilkan 1.000 siswa lulusan balai pelatihan yang siap kerja selama tiga tahun terakhir.

Presiden Direktur Tata Motors Distribusi Indonesia, Biswadev Sengupta menyebutkan TMDI berkomitmen untuk memberikan kontribusinya dalam peningkatan kualitas pendidikan dan pelatihan di Indonesia. Agar lulusan pelatihan ini dapat bersaing dan siap menghadapi era Masyarakat Ekonomi Asean (MEA).

 

 
Related
Updates
Popular

    otodriver.com