Toyota kembali mencatatkan kinerja positif pada akhir kuartal III dengan total penjualan ritel mencapai 280.179 unit atau tumbuh 18,7% dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun 2015.

Toyota : Berkah Hadirnya Calya dan Sienta, Penjualan MPV Toyota Meroket di 2016

 
Toyota : Berkah Hadirnya Calya dan Sienta, Penjualan MPV Toyota Meroket di 2016

Toyota kembali mencatatkan kinerja positif pada akhir kuartal III dengan total penjualan ritel mencapai 280.179 unit atau tumbuh 18,7% dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun 2015.

Pada tahun ini, pertumbuhan Toyota didukung oleh kinerja line up SUV dan MPV baru yang langsung menjadi primadona di tanah air.

Pertumbuhan terbesar dicatat oleh Toyota Fortuner dengan total penjualan 19.740 unit atau naik 112,9% dibandingkan dengan kinerja kuartal III tahun 2015 yang sebesar 9.272 unit.

Selain SUV, segmen MPV Toyota juga membukukan pertumbuhan signifikan dalam 9 bulan pertama 2016.

Di segmen ini, Toyota mencatatkan total penjualan ritel 171.780 unit atau naik 31,5% dibandingkan periode yang sama pada 2015. Market shares Toyota di segmen MPV pun tumbuh menjadi 54,8% dalam kurun waktu tersebut.

Toyota Calya yang baru saja diluncurkan pada bulan Agustus langsung berhasil memperoleh total penjualan sebesar 17.631 unit pada Agustus—September 2016.

“Pasar MPV memang terlihat lebih dinamis, apalagi dengan masuknya sejumlah produk baru yang mendapat respon positif dari konsumen,” Henry Tanoto, Vice President Director PT Toyota-Astra Motor.

Henry mengatakan, kondisi tersebut memberi dampak yang positif terhadap TAM yang mempunyai line-up terlengkap di segmen MPV. Hal itu terlihat dari kinerja dua produk andalan Toyota di segmen MPV, yaitu Toyota Calya dan Toyota Sienta yang berhasil menjadi pilihan dan banyak diminati pelanggan.

“Terima kasih atas kepercayaan pelanggan yang kami rasakan semakin kuat, yang terlihat pada pertumbuhan penjualan. Ini tentunya tidak terlepas kepercayaan pelanggan terhadap semangat Let’s Go Beyond yang menjadi pegangan kami dalam memberikan Beyond Product, Beyond Technology, dan Beyond Service, yang melebihi ekspektasi mereka,” tutup Henry.

 
Related
Updates
Popular

    otodriver.com