Toyota Avanza tipe X terlihat lebih gagah dan maskulin berkat penggunaan aksesoris bergaya SUV.

Begini Rupa Avanza Bergaya SUV, Siap Dipasarkan di Indonesia?

 
Begini Rupa Avanza Bergaya SUV, Siap Dipasarkan di Indonesia?

Toyota Avanza tipe X terlihat lebih gagah dan maskulin berkat penggunaan aksesoris bergaya SUV.

Pesona karakter mobil SUV nampaknya mulai menjangkiti negara Malaysia. Oleh karena itu, UMW Toyota Motor yang memegang merek Toyota di Malaysia menghadirkan model baru dari Avanza dengan penambahan aksesoris khas sebuah SUV.

Seperti diwartakan oleh paultan.org (19/3), model ini sudah bisa dijumpai di dealer resmi Toyota, walau pihak UMW belum memperkenalkannya secara resmi.

Beberapa ornamen khas SUV dapat ditemui sebagai aksesoris, seperti skid plate pada bumper depan dan belakang, fender dan sidemoulding berkelir hitam model baru yang mengalir dari bagian depan hingga belakang.

Walau tampak sederhana, namun tambahan tersebut dirasa cukup mampu menghadirkan aura SUV sehingga membuatnya terlihat lebih gagah.

Meski demikian, Toyota Avanza tipe 1.5 X ini tidak mengalami perubahan spesifikasi pada bagian mesin. Masih mengusung 2NR-FE 1.500 cc, sama seperti yang terdapat di pasar Indonesia.

Sedangkan pada interiornya, mobil ini dilengkapi dengan fitur car entertaiment seperti DVD-AVX or DVD-AVN sistem layar sentuh dan didominasi dengan interior berbalut warna hitam.

Namun, apakah varian seperti ini akan dijajakan di Indonesia? Sejauh ini belum ada informasi yang mengarah ke arah sana. Namun bukan berarti tak ada varian dengan semangat dan ciri senada dengan 15X di Negeri Batik.

 

 
Related
Updates
Popular

    otodriver.com