Walau menggunakan baterai yang lebih besar, namun tatap saja tidak bisa mengejar jarak tempuh Chevy Bolt.

Jaguar I-Pace Melempem Hadapi Chevrolet Bolt

 
Jaguar I-Pace Melempem Hadapi Chevrolet Bolt

Walau menggunakan baterai yang lebih besar, namun tatap saja tidak bisa mengejar jarak tempuh Chevy Bolt.

Saat ini semua pabrikan mobil telah memiliki fokus yang sama yakni mobil listrik sebagai solusi masa depan.

Sehingga persaingan mobil-mobil ramah lingkungan ini semakin memanas. Salah satu keunggulan produk dinilai dari jarak jelajahnya.

Sudah beberapa waktu Jaguar mempersiapkan mobil listrik andalannya yakni I-Pace untuk menantang produk-produk mobil listrik yang saat ini ada di pasaran.

Namun sayang sekali, meski memiliki baterai besar, namun kucing Inggris nampaknya belum bisa memberikan performa seperti yang diharapkan. Seperti dilansir insideev (19/10) jarak tempuh maksimal dalam satu kali pengisian penuh mencapai 234 mil atau 376,5 km. Hasil ini berada di bawah kinerja entry level Tesla Model X, Hyundai Kona Electric dan Chevrolet Bolt.

Lebih parah lagi, ketiga rival pelahap setrum ini menggunakan baterai dengan kapasitas yang lebih kecil. Sebuah Chevrolet Bolt mampu menempuh jarak 238 mil atau 383 km, Kona EV 258 mil atau 415,2 km sedangkan Tesla Model X 237 mil atau 381,4 km.

Walau pun mengusung merek yang cukup mapan, namun dengan kondisi pencapaian yang ada maka mobil ini tidak akan cukup menarik perhatian pasar yang sangat sensitif mengenai kemampuan jelajah.

Belum ada perkembangan lebih lanjut dari Jaguar menyikapi kondisi ini. Namun sudah dipastikan jika Jaguar tidak segera membenahi mobilnya ini, maka nasib I-Pace tak akan secerah yang diharapkan.

Hyundai Kona EV memiliki jarak tempuh paling jauh 
Tesla Model X sebagai market leader menjadi lawan tangguh
Jarak tempuh Chevrolet Bolt di atas I-Pace yang lebih mahal 

 

 
Related
Updates
Popular

    otodriver.com