Lexus LC 500 resmi dipasarkan di tanah air. Bersaing di kelas luxury coupe, bagaimana perseteruannya dengan BMW M4? Berikut pemaparannya.

Komparasi : Dimensi, Mesin & Harga Lexus LC 500 vs BMW M4

 
Komparasi : Dimensi, Mesin & Harga Lexus LC 500 vs BMW M4

Lexus LC 500 resmi dipasarkan di tanah air. Bersaing di kelas luxury coupe, bagaimana perseteruannya dengan BMW M4? Berikut pemaparannya.

Lexus Indonesia memberikan kejutan kepada para eksekutif yang hobby mengendarai mobil mewahnya sendiri, dengan menghadirkan LC 500 Coupe, (26/02).

Sebagai mobil sport dua pintu, LC 500 dianugerahi desain agresif yang terinspirasi dari mobil konsep LF-LC yang diperlihatkan pada GIIAS 2016 silam.

Meski pasar luxury coupe masih memiliki skala penjualan yang kecil di Indonesia, namun kehadiran mobil ini dapat merusak dominasi BMW M4 di kelas yang sama.

Nah, kali ini Carreview.id coba menjabarkan beberapa perbedaan spesifikasi antara Lexus LC 500 dengan BMW M4.

DIMENSI

Dengan kapasitas daya angkut hanya untuk 4-penumpang saja, LC 500 memiliki dimensi panjang 4.770 mm, lebar 1.920 mm, tinggi 1.345 mm dan wheelbase 2.870 mm. Sementara itu, BMW M4 hadir dengan PxLxT :  4.671 mm x 2.014 mm x 1.383 mm dan wheelbase 2.812 mm.

Pelek sporty berukuran 21 inci
Grill besar ciri khas generasi modern Lexus
Lampu belakang gunakan desain L-shape

Mesin 

Selain penampilannya yang menawan, sebuah Luxury Coupe juga dituntut memiliki performa tinggi.

Oleh sebab itu, Lexus LC 500 dianugerahi mesin V8, 32 Valve DOHC with Dual VVT-i berkapasitas 4.969 cc yang mampu menghadirkan tenaga hingga 470 dk/7.100 rpm dan torsi puncak di angka 532 Nm/4.800-5.600 rpm.

Sementara BMW M4 hanya mengandalkan mesin S55B30 twin-turbo berkapasitas 2.979 cc yang mampu mengais daya hingga 431 dk.

Setir dilapisi kulit alcantara
Doortrim terasa lembut berkat penggunaan kulit mewah
Tak hanya sporty, bucket seat yang digunakan juga sangat nyaman

Harga 

Baik Lexus LC 500 maupaun BMW M4, keduanya telah resmi dipasarkan di tanah air.

Lexus membanderol mobil luxury coupenya dengan label senilai Rp 4,29 Milyar (On the Road), sementara BMW Indonesia mematok harga Rp 1,969 Milyar (Off the Road) untuk M4 Coupe. 

 

 
Related
Updates
Popular

    otodriver.com