Meski mengalami penurunan penjualan, namun pihak Toyota tidak akan gegabah mengambil langkah selanjutnya terhadap Avanza. Namun, kabarnya mobil ini akan mengalami peremajaan. Seperti apa?

Toyota Buka Suara Terkait Rivalitas Avanza dengan Xpander, Ini Katanya

 
Toyota Buka Suara Terkait Rivalitas Avanza dengan Xpander, Ini Katanya

Meski mengalami penurunan penjualan, namun pihak Toyota tidak akan gegabah mengambil langkah selanjutnya terhadap Avanza. Namun, kabarnya mobil ini akan mengalami peremajaan. Seperti apa?

Saat ini persaingan kelas Low Multi-Purpose Vehicle (LMPV) tanah air semakin menarik untuk disaksikan. Apalagi Mitsubishi Xpander sebagai pendatang baru, ternyata cepat mencuri perhatian konsumen, dan mampu menggeser penjualan Toyota Avanza di kelas tersebut.

Dengan begitu, adakah langkah yang dilakukan oleh Toyota untuk memproteksi mobilnya dari serangan rival? Pihak TAM memberikan pendapatnya kepada Carreview.id

“Ada penurunan penjualan, namun tak lantas membuat kami kemudian gegabah untuk melakukan perubahan dramatis pada unit Avanza,” terang Fransikus Suryopranoto, Executive General Manager PT Toyota Astra Motor (TAM) saat ditemui carreview.id di bilangan Jakarta Selatan, Selasa (27/03).

“Sementara ini belum ada yang dianggap urgent mengenai hal itu, kalaupun ada perubahan sifatnya tak akan ada perubahan yang cukup ekstrem,” lanjutnya. “Penjualan Avanza, sementara dapat ditutupi dengan permintaan Rush yang mengalami kenaikan cukup signifikan,” sambung pria berkacamata ini.

“Rush Model baru memberikan kontribusi yang cukup bagus hingga angka 4 ribuan. Sehingga jika dijumlahkan dengan penjualan Avanza tetap muncul di angka 10 ribu unit,” imbuhnya.

Masih seputar Avanza, menanggapi rumor tentang layout penggerak roda belakang ke roda depan, Suryo mengatakan bahwa hal tersebut belum akan terjadi dalam waktu dekat ini. “Walau trend yang ada saat ini menunjukkan ke arah penggerak roda depan, namun sepertinya perubahan layout penggerak roda tersebut belum ada indikasi ke arah sana,” jelas pria ramah ini.  Namun ia juga tidak menampik apabila ada perubahan ke arah itu. “Toyota tidak akan melakukan penyegaran dikarenakan kompetitor. Namun akan berubah jika konsumen memang menginginkannya,” tutupnya.

 
Related
Updates
Popular

    otodriver.com