Kampanye ini menjadi pilar smart driving ke enam AXIC, Apa saja kegiatan yang dilakukan?

'Let the Ambulace Pass Through' Ala AXIC

 
'Let the Ambulace Pass Through' Ala AXIC

Kampanye ini menjadi pilar smart driving ke enam AXIC, Apa saja kegiatan yang dilakukan?

Ambulans memiliki hak istimewa di jalan. Saat ambulans meluncur menjalankan tugas membawa pasien, kendaraan lain harus rela memberikan jalurnya supaya mobil tersebut tidak terhambat. Namun, saat ini banyak yang belum mengetahui pentingnya mendahulukan ambulans ketika bertugas.

Sepertinya, kondisi ini menjadi sesuatu yang menjadi perhatian komunitas AvanzaXenia Indonesia Club (AXIC). Kesalahan dan ketidaktahuan yang ada ini harus segera diluruskan. Sebuah kampanye khusus untuk ‘mendahulukan’ Ambulans pun diselenggarakan untuk menambah edukasi anggota komunitas mobil sejuta umat tersebut. Gelaran kampanye kali ini bertajuk "Let the Ambulace Pass Through" alias "Prioritaskan ambulance di jalan raya!"

“Kampanye ini lahir karena kekhawatiran kami terutama pada saat jalanan macet, namun sepertinya masyarakat kurang perduli untuk merelakan jalurnya,” terang Taufik Hidayatulloh, Ketua Umum AXIC di sela peluncuran kampanye terbaru AXIC yang diselenggarakan di bilangan Cawang, Jakarta Timur, Sabtu (03/11). “Padahal hal ini telah terangkum di undang-undang lalu lintas dan Jalan raya No 22 Tahun 2009 pasal 134 yang  menyebutkan, ambulance termasuk jenis kendaraan yang harus diprioritaskan di jalan raya bersama mobil kepolisian dan pemadam kebakaran,” sambungnya. “Berdasarkan riset kami, banyak kejadian ambulance tidak mendapat prioritas oleh pengguna jalan. Dan kami ingin memperbaiki kondisi ini, setidaknya bisa dimulai dari AXIC,” imbuhnya.

Pada acara ini hadir para PIC chapter dan ketua cabang AXIC. Saat ini klub ini memiliki 12 chapter di Jabodetabek dan 54 cabang di seluruh Indonesia.

Acara merupakan kampanye smart driving keenam AXIC dan melengkapi kampanye sebelumnya yakni Anti-Bahu Jalan, Seat Bell for All, No Texting While Driving, No Hazard Just for Emergency Only, dan Think before Cross the Flood.

 

 
Related
Updates
Popular

    otodriver.com