Kelayakan dan kondisi ban menjadi hal krusial yang perlu diperhatikan sebelum melakukan perjalanan jauh. Nah, berikut ini ada cara-cara Anda mengetahui kondisi ban Anda.

Persiapan Mudik : Periksa Kondisi Dan Kelayakan Ban

 
Persiapan Mudik : Periksa Kondisi Dan Kelayakan Ban

Kelayakan dan kondisi ban menjadi hal krusial yang perlu diperhatikan sebelum melakukan perjalanan jauh. Nah, berikut ini ada cara-cara Anda mengetahui kondisi ban Anda.

Perjalanan panjang menuju kampung halaman memerlukan persiapan khusus agar selama perjalanan tidak mengalami kendala apapun.

Salah satu hal yang sangat krusial untuk diperhatikan saat akan melakukan perjalananan mudik dengan mobil salah satunya ban.  

Kondisi dan kelayakan ban menjadi syarat mutlak yang harus dipenuhi.

“Kondisi ban tidaklah perlu baru, asalkan memenuhi syarat keselamatan,” jelas Anto dari Tri Sapta Oto, salah satu agen ban di bilangan Permata Hijau Jakarta.

Kondisi telapak ban 60% jadi batas keausan yang direkumendasikan

“Memang disarankan kondisi baru, namun jika kondisinya masih layak dan memenuhi persyaratan ban yang kita pakai sehari-hari pun tak haram untuk dipergunakan,” lanjutnya.

Berikut ini beberapa hal yang perlu diperhatikan mengenai kondisi ban :

1. Ketebalan telapak masih cukup tebal. Setidaknya 60% dari kondisi pada saat baru. Ketebalan ini dapat dilihat juga dari TWI (Thread Wear Indicator).

2. Keausan ban harus rata. Jika didapati keausan yang tidak rata, maka ada beberapa indikasi kerusakan pada suspensi ataupun berhubungan dengan wheel alignment.

3. Terjadi cacat pada ban

    a. Kerusakan pada strutur ban yang ditandai dengan munculnya benjolan pada ban.

    b. Sobek yang cukup besar.

    c. Retak pada dinding maupun telapak ban.

Telapak ban habis tidak merata karena kerusakan suspesi
Telapak ban habis sebelah karena chamber ban bermasalah

 

 
Related
Updates
Popular

    otodriver.com