Hankook Tire berharap dengan diadakannya Kampanye Keselamatan Berkendara, angka kecelakaan lalu lintas di Indonesia berkurang.

Hankook Tire : Gelar Kampanye Keselamatan Berkendara Demi Tekan Angka Kematian di Jalan

 
Hankook Tire : Gelar Kampanye Keselamatan Berkendara Demi Tekan Angka Kematian di Jalan

Hankook Tire berharap dengan diadakannya Kampanye Keselamatan Berkendara, angka kecelakaan lalu lintas di Indonesia berkurang.

Tahukah Anda, setiap jamnya ada korban nyawa melayang di Indonesia akibat keganasan lalu lintas? Dari data Korlantas Polri tahun 2014, total korban meninggal mencapai 26.623 jiwa.

Kita bisa lihat, begitu mengkhawatirkannya kondisi lalu lintas Indonesia jika mengacu dari data jumlah korban tersebut. Peduli akan hal tersebut, Hankook Tire Indonesia sebagai produsen ban terkemuka, bekerjasama dengan Dishub dan pihak Kepolisian Bekasi untuk mengadakan program Kampanye Keselamatan Berkendara.

Memilih tempat di Satpas SIM Polres Metro Bekasi, acara ini dihadiri langsung oleh para petinggi Hankook Tire.

“Melalui program Kampanye Keselamatan Berkendara ini, kami ingin turut berperan dalam memberikan edukasi kepada masyarakat guna meningkatkan kesadaran berlalu lintas,” ujar Kim Jae Hee, Presiden Direktur pabrik Hankook Tire Indonesia, (10/11).

Saat kegiatan berlangsung, Hankook Tire Indonesia yang dibantu anggota-anggota Dishub Kabupaten Bekasi dan pihak Polres Metro Bekasi memberikan rambu penunjuk arah di jalan raya, membagikan buku saku keselamatan berkendara, dan juga sertifikat bagi peserta.

 
Related
Updates
Popular

    otodriver.com