Setelah tahun lalu mobil terbaik Jepang berhasil disabet oleh Mazda MX-5, kali ini Subaru menunjukan tajinya lewat Impreza model 2016.

Inilah Japan Car of The Year 2016, Apa Yang Membuatnya Unggul Atas Prius dan A4?

 
Inilah Japan Car of The Year 2016, Apa Yang Membuatnya Unggul Atas Prius dan A4?

Setelah tahun lalu mobil terbaik Jepang berhasil disabet oleh Mazda MX-5, kali ini Subaru menunjukan tajinya lewat Impreza model 2016.

Negara industri otomotif terbesar di Asia, Jepang, baru saja melahirkan jawara baru untuk urusan mobil terbaik lewat penghargaan Japan Car of the Year 2016-2017.

Uniknya, penghargaan tersebut justru jatuh ke tangan Subaru Impreza, yang penjualannya malah melempem di tanah air.

Lalu, apa yang membuat mobil ini mampu meraih poin tertinggi sampai dapat melibas lawan-lawan terdekatnya seperti Toyota Prius dan Audi A4?

Sejak diperkenalkan pada New York Auto Show bulan Maret silam, Subaru Impreza model 2017 langsung laris manis terjual hingga 11.050 unit.

Desain yang atraktif membuat para konsumen muda gampang tergoda. Apalagi, Subaru yang identik dengan mesin Boxer, selalu menyediakan sensasi menunggangi mobil rally.

Penilaian dilakukan berdasarkan beberapa aspek. Selain desain, permintaan pasar dan teknologi, menjadi faktor yang mempengaruhi nilai sebuah mobil dalam penghargaan ini.

Jika dibandingkan dengan finalis lainnya, yaitu Prius dan Audi A4, Impreza memang tampak lebih segar. Mobil ini baru saja dirakit menggunakan Subaru Global Platform.

Sedangkan A4 masih setia dengan model 2015 yang dibuat menggunakan platform B9 (MLB/MLP) lansiran Volkswagen Group.

A4 dianugerahi desain yang elegan

Bagaimana jika dilihat dari sektor jantung pacu? Subaru Impreza berbekal mesin FB20 2.000 cc direct-injection boxer-four. Tenaganya mampu menembus angka 152 dk.

Di sisi lain, Audi A4 juga ditawarkan dengan mesin 2.000 cc turbo, hanya saja tenaga yang dihasilkan lebih besar, mampu mencatatkan 246 dk.

Berbeda dengan dua kompetitornya, Prius terkenal sebagai mobil hybrid yang ramah lingkungan, untuk laku dipasaran, mobil ini mengandalkan mesin bensin 1.800 cc yang menghasilkan tenaga 98 dk, dan ditambah tenaga dari motor listriknya yang membuat total tenaga Prius menjadi 134 dk.

Lalu, bagaimana untuk urusan harga? Ketiga mobil yang juga diekspor ke pasar Amerika ini memiliki harga yang berbeda-beda.

Jika mengacu pada situs caranddriver.com, Subaru Impreza dibanderol mulai US$19,215 atau setara dengan Rp 256,77 juta.

Sementara Audi A4 tergolong cukup mahal, harganya dipatok US$36,825 sekitar Rp 492 juta. Prius berada di range keduanya, Toyota membanderol mobil hybrid ini di angka US$25,065 sama dengan Rp 335 juta.

Super Ultra Low Emission Vehicle jadi daya tarik Prius

Jika pilihan konsumen Jepang jatuh kepada Subaru Impreza, bagaimana dengan Anda?

 
Related
Updates
Popular

    otodriver.com