Varian hybrid adalah yang pertama bagi keluarga Corolla setelah berkiprah setengah abad di pasaran.

Intip Spesifikasi All New Toyota Corolla, Kini Juga Hadir Varian Hybrid

 
Intip Spesifikasi All New Toyota Corolla, Kini Juga Hadir Varian Hybrid

Varian hybrid adalah yang pertama bagi keluarga Corolla setelah berkiprah setengah abad di pasaran.

Toyota sepertinya masih cukup percaya diri dengan nama besar Corolla. Oleh sebab itu, pabrikan three oval memperkenalkan sebuah sedan berlabel Corolla, padahal sama-sama kita ketahui bahwa varian justru banyak ditinggalkan oleh pabrikan dunia.

Pada gelaran Guangzhou International Automobile Exhibition, (16/11), All New Corolla yang banyak disebut sebagai Altis ini resmi diperkenalkan. Dari segi interior maupun eksterior, sedan ini lebih sporty serta memiliki fitur keselamatan terkini. Selain itu tersedia pula varian hybrid sebagai pilihan.

Seperti dilansir dari situs resmi Toyota, sedan ini dibangun dengan platform Toyota New Global Architechture (TNGA), khususnya adalah GA-C yang dipakai oleh mobil-mobil compact dan hanya berpenggerak roda depan.

Mesin 2.000 cc Dynamic Force yang dikolaborasikan dengan transmisi otomatis Direct-Shift CVT CVT dan transmisi manual 6 percepatan sebagai pilihan.

Sejumlah fitur keselamatan terbaru dijejalkan seperti Dynamic Radar Cruise Control, Lane Departure Alert with Steering Assist, Lane Tracng Assist, Pre-Collision System with Pedestrian Detection for Day and LowLight and Bicyclist in Daytime, Road Sign Assist, Automatic High Beams sebagai standar. Kelengkapan ini bisa saja berbeda sesuai dengan pasar.

Secara garis besar generasi 12 dari keluarga Corolla ini dibagi menjadi dua pilihan yakni Levin yang lebih sporty, bernuansa aktif an dinamis Pilihan kedua adalah Prestige sebagai tipe dengan desain lebih elegan.

Khusus untuk varian hybrid, Toyota belum banyak memberikan spesifikasi mendetail. Kehadiran teknologi hybrid, merupakan pembuka bagi Corolla bermain di segmen hybrid.

 
Related
Updates
Popular

    otodriver.com