Pekan depan PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia bakal menggelar parade test drive line up terbaru mereka. Mobil apa saja yang bisa kita coba?

Mercedes-Benz : Inilah 14 Model Terbaru Yang Bisa Dicoba Dalam Weekend Test Drive

 
Mercedes-Benz : Inilah 14 Model Terbaru Yang Bisa Dicoba Dalam Weekend Test Drive

Pekan depan PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia bakal menggelar parade test drive line up terbaru mereka. Mobil apa saja yang bisa kita coba?

Di awal tahun 2018 ini, PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia bakal menggelar acara bertajuk Mercedes-Benz Weekend Test Drive, yang berlokasi di Oval Atrium, Epiwalk, Rasuna Epicentrum, Jakara Selatan, pada 26 - 28 Januari 2018.

Event tahunan ini diselenggarakan sebagai komitmen Mercedes-Benz untuk merespon keinginan para calon pelanggan di Indonesia yang ingin mencoba model-model Mercedes-Benz terbaru dengan fitur-fitur inovatif yang mencerminkan kecanggihan teknologinya.

New Mercedes-Benz E-Class
The New Mercedes-Benz S-Class

Tercatat ada 15 line up model baru dan 14 unit yang dapat di uji coba performanya oleh calon konsumen, antara lain C-Class, E-Class dan The New S-Class maupun beragam varian SUV termasuk GLC, GLC Coupé, GLE dan GLS.

Kariyanto Hardjosoemarto, Deputy Director Sales Operations & Product Management, PT. Mercedes-Benz Distribution Indonesia mengatakan, “Mercedes-Benz selalu berusaha memanjakan calon konsumen dan pelanggan setianya dengan menyelenggarakan Mercedes-Benz WEEKEND TEST DRIVE setiap tahunnya. Hal ini kami lakukan untuk memberikan pengalaman terbaik bagi para pelanggan, yakni pengalaman untuk mengendarai mobil impian mereka sebelum mereka memutuskan untuk membeli.

Tak ketinggalan, dalam acara kali ini juga tersedia booth Proven Exclusivity, untuk sertifikasi pra kepemilikan mobil-mobil Mercedes-Benz yang menjamin kualitas dan di bawah garansi dealer-dealer resmi Mercedes-Benz. Setiap kendaraan Mercedes-Benz dari Proven Exclusivity sudah di inspeksi secara teknis dalam 197 titik di checklist dan diberikan warranty selama 12 bulan bagi 7 komponen kendaraan seperti mesin, transmisi dan sistem penyejuk udara (A/C).

 
Related
Updates
Popular

    otodriver.com