Pengembangan produk baru Mitsubishi akan jauh lebih murah berkat berbagi komponen dengan aliansi mereka yaitu Renault-Nissan. Seperti apa wujud Outlander Sport nantinya?

Mitsubishi : Berkat Campur Tangan Aliansi, Bentuk Outlander Sport Bakal Dibuat Mirip Dengan Nissan Qashqai

 
Mitsubishi : Berkat Campur Tangan Aliansi, Bentuk Outlander Sport Bakal Dibuat Mirip Dengan Nissan Qashqai

Pengembangan produk baru Mitsubishi akan jauh lebih murah berkat berbagi komponen dengan aliansi mereka yaitu Renault-Nissan. Seperti apa wujud Outlander Sport nantinya?

Masuknya Mitsubishi dalam peta aliansi Renault-Nissan membawa dampak tertundanya peluncuran generasi terbaru Outlander dan ASX atau yang dikenal luas sebagai Outlander Sport.

Outlander sebagai SUV andalan mereka baru terjadwal diperkenalkan ke khalayak pada tahun 2019 mendatang, sedangkan adiknya Outlander Sport justru bakal melantai 2020 nanti.

Seperti dillaporkan oleh paultan.org (22/3), penundaan ini merupakan konsekuensi dampak dari proses asimilasi Mitsubishi pada produk-produk Nissan-Renault.

Di mana produk-produk Mitsubishi terbaru harus menyesuaikan suku cadang serta bentuk mereka dengan model-model Nissan global dan produk aliansi mereka.

Sejauh ini, perakitan kedua SUV tersebut memang telah dihentikan demi menunggu penyesuaian berbagi komponen antara produk Mitsubishi dengan produk terlebih dulu hadir pada Aliansi Jepang-Eropa tersebut.

Kabar yang beredar, nantinya Outlander Sport akan dibangun berbagi komponen dan elemen dengan Nissan Qashqai, sedangkan Outlander akan berbagi dengan X-Trail.

Dengan strategi seperti ini, maka diharapkan dapat memangkas biaya yang cukup signifikan untuk pengembangan produk.

Jadi seperti apa model Outlander dan Outlander Sport nanti? Patut kita tunggu

 
Related
Updates
Popular

    otodriver.com