Chevrolet memastikan kenyamanan dan kemanan para pelanggannya melalui layanan Chevrolet Complete Care. Buat Anda yang mudik menggunakan mobil Chevrolet, catat lokasinya.

Mudik Dengan Mobil Chevrolet? Catat Lokasi Lima Posko Siaga Ini

 
Mudik Dengan Mobil Chevrolet? Catat Lokasi Lima Posko Siaga Ini

Chevrolet memastikan kenyamanan dan kemanan para pelanggannya melalui layanan Chevrolet Complete Care. Buat Anda yang mudik menggunakan mobil Chevrolet, catat lokasinya.

Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1439 H tahun 2018 ini, Chevrolet memastikan kenyamanan dan kemanan para pelanggannya melalui layanan Chevrolet Complete Care di 19 titik sepanjang jalur padat mudik di Pulau Jawa dan Sumatera melalui program “CHEVROLET LEBARAN SIAGA 2018”.

Layanan Posko Siaga dan Teknisi Siaga 24 jam serta Bengkel Siaga Chevrolet akan tersedia selama periode 13 Juni – 20 Juni 2018.

“Dalam mengembangkan produk dan layanannya, Chevrolet Indonesia selalu mengedepankan kemudahan dan kebutuhan para pelanggannya. Seperti yang kita ketahui bahwa menjalankan rutinitas mudik menjelang lebaran tidaklah mudah sehingga Chevrolet terus memberikan kenyamanan dan keamanan bagi para pelanggan melalui program Chevrolet Complete Care and Chevrolet Lebaran Siaga,” ujarDadan Ramadhani, Customer Care and Aftersales Service Director, GM Indonesia.

Chevrolet Lebaran Siaga tahun 2018 ini menyediakan dua puluh titik layanan pelanggan, termasuk lima Posko Siaga Lebaran 24 Jam atau Stand-by Service Post 24 Hours selama arus mudik dan arus balik di jalur padat mudik di Pulau Jawa, yang berlokasi di :

1.    Tol Cikampek – Palimanan (Cipali) 

2.    Nagrek – Jawa Barat, jalur selatan

3.    Alas Roban – Jawa Tengah, jalur utara

4.    Buntu, Jawa Tengah, jalur selatan

5.    Situbondo, Jawa Timur

Posko Siaga ini akan beroperasi selama 24 Jam penuh selama periode Chevrolet Lebaran Siaga berlangsung, dan ditangani langsung oleh teknisi resmi Chevrolet, yang dapat dimanfaatkan pelanggan-pelanggan Chevrolet baik untuk perbaikan darurat, istirahat, ataupun konsultasi teknis selama periode arus mudik serta arus balik Idul Fitri 2018.

 
Related
Updates
Popular

    otodriver.com