Dengan diumumkan harga resmi di India, apakah harga Triber di Indonesia akan terkuak?

Renault India Umumkan Harga Resmi Triber Agustus Ini

 
Renault India Umumkan Harga Resmi Triber Agustus Ini

Dengan diumumkan harga resmi di India, apakah harga Triber di Indonesia akan terkuak?

Sejak diperlihatkan pada khalayak Indonesia beberapa waktu silam, banderol yang dicantelkan pada Renault Triber belum juga terkuak tuntas. Spekulasi harga pun bersliweran salah satunya beredar di antara sales Renault. Dengan kata lain sampai detik ini belum ada harga resmi yang umumkan oleh pihak PT Maxindo Renault, distributor merek Prancis ini di Nusantara.

Sepertinya kondisi serupa dialami pula oleh publik di negeri asal perakitan mobil ini yakni India. Hanya saja pihak Renault negeri martabak ini telah mengumumkan bahwa mereka akan benar-benar membuka selubung harga MPV murah ini pada 28 Agustus mendatang. Seperti dilansir indianautosblog.com, mobil ini sudah bisa dipesan mulai 17 Agustus 2019 dengan uang muka INR 11.000 atau setara dengan Rp 2,2 juta.

Dengan akan terkuaknya harga Triber pada akhir bulan ini, maka bisa saja harga Renault Triber di Indonesia pun akan segera terungkap.

Triber merupakan LMPV yang dibuat di India dengan menggunakan platform CMF-A +  dan mengandalkan mesin 1.000 cc, 3 silinder yang menjadi sumber tenaganya. Mobil ini memiliki dimensi dengan panjang 3.990 mm, lebar 1.739 mm dan tinggi 1.637 mm. Triber memiliki jarak sumbu roda (wheelbase) sejauh 2.636 mm dan ground clearance setinggi 182 mm.

Kita tunggu saja pengumuman resmi harga Renault Triber di Indonesia.

 

 
Related
Updates
Popular

    otodriver.com