Toyota tidak bisa menutup-nutupi kabar terkait kedatangan varian terbaru dari Kijang Innova, jika memang benar, mobil ini akan di posisikan sebagai Kijang tipe tertinggi. Seperti apa bedanya?

Segera Diperkenalkan, Ini Beda Kijang Innova Venturer Dengan Tipe Q Diesel

 
Segera Diperkenalkan, Ini Beda Kijang Innova Venturer Dengan Tipe Q Diesel

Toyota tidak bisa menutup-nutupi kabar terkait kedatangan varian terbaru dari Kijang Innova, jika memang benar, mobil ini akan di posisikan sebagai Kijang tipe tertinggi. Seperti apa bedanya?

‘Kijang memang tak ada duanya’, tagline itu rasanya selalu melekat dalam pikiran orang Indonesia acap kali melihat MPV 7-seater beremblem Toyota seliweran di jalan.

Yap, nama yang konon berasal dari singkatan Kerjasama Indonesia Jepang (KIJANG) tersebut, memang telah menjadi pedoman para kepala rumah tangga dalam menentukan pilihan mobil keluarga mereka sejak era '80-an.

Tak ayal, tak sedikit pun terbersit rasa ingin menghentikan produksi Kijang dari Toyota hingga saat ini, meski kini tercatat sudah memasuki generasi yang ke-enam.

Baru-baru ini, kami bahkan dikejutkan dengan penampakan brosur dari Kijang Innova Venturer, yang merupakan varian baru dari keluarga Kijang.

Lantas, seperti apa bedanya Kijang Innova Venturer dengan varian tertinggi Kijang Innova, yaitu tipe Q yang saat ini masih diandalkan dengan kekuatan mesin dieselnya?

Jika dilihat dari brosur yang diberikan sumber Carreview.id, tampak jelas bagian eksterior telah dipercantik dengan aksen chrome pada bagian gril. Selain itu, bagian side skirt justru diberi kelir warna hitam dengan sedikit aksen chrome, begitu pun pelek yang menggunakan warna yang sama.

Lebih dari itu? Kami masih kesulitan menemukan perbedaan dari sumber yang masih minim.

Hanya saja, Kijang Innova Venturer akan dilengkapi fitur yang setara dengan Innova tipe V dan Q, seperti keyless entry, All auto window, premium illumination LED, AC dengan pilihan Auto temperature dan Head unit dengan layar sentuh.

Selain itu, kami juga mengetahui bahwa Venturer akan dilengkapi dengan jok kulit. Hal tersebut tidak ditemui pada Innova tipe V dan Q yang masih mengandalkan jok berbahan fabric.

Lalu, bagaimana sektor mesinnya?

Dari sumber terpercaya, Venturer akan ditawarkan dengan dua pilihan mesin, antara lain 2.400 cc diesel, dan 2.000 cc bensin.

Tertarik membelinya? Atau bahkan meng-upgrade Kijang Anda?

Kabar yang beredar, mobil ini akan langsung menyapa customer setianya pada awal 2017.

Carreview.id juga akan langsung memberikan informasi terkait harganya jika mobil tersebut sudah resmi diperkenalkan.

Sebagai bocoran, tipe Q (A/T) yang merupakan varian tertinggi saat ini, dibanderol Rp 432,7 juta.

Jika memang Venturer sebuah mahakarya dari Kijang Innova, maka kemungkinan besar akan berada di kisaran harga lebih mahal dari angka tersebut.

 
Related
Updates
Popular

    otodriver.com