Sebelum peluncurannya bulan depan, Ciaz 2018 tertangkap kamera sedang melakukan pengujian akhir. Mobil ini hadir dengan wajah baru dan mendapat tambahan fitur hiburan.

Suzuki : Ciaz 2018 Ganti Wajah dan Tambah Fitur Hiburan

 
Suzuki : Ciaz 2018 Ganti Wajah dan Tambah Fitur Hiburan

Sebelum peluncurannya bulan depan, Ciaz 2018 tertangkap kamera sedang melakukan pengujian akhir. Mobil ini hadir dengan wajah baru dan mendapat tambahan fitur hiburan.

Jepretan kamera mata-mata memperlihatkan wujud Ciaz 2018 sedang menjalani pengujian akhir sebelum diperkenalkan. Seperti dilansir, carandbike.com mobil yang tengah diuji tersebut memperlihatkan wujud bumper depan edisi facelift.

Dari gambar yang beredar, telah memperkuat spekulasi bahwa Ciaz generasi terbaru terlihat berbeda dibandingkan Suzuki Alivio Pro.

Ciaz mempertahankan tata letak grill depan yang serupa dengan model saat ini. Kisi-kisi bagian atas dan kisi-kisi bagian bawah, keduanya memiliki desain baru. Bumper baru juga terlihat lebih dinamis daripada model saat ini, dan tampaknya fog lamp telah mendapatkan cukup ruang. Di bagian belakang, lampu juga memiliki desain yang sama dengan model saat ini.

Namun ketika Anda beranjak ke kabin Ciaz, Suzuki kabarnya telah menyegarkan bagian trim dan mengupgrade sistem infotainment untuk pengoperasian yang lebih baik.

Ciaz saat ini tersedia dengan mesin bensin 1.400 cc yang menghasilkan torsi 92.45 PS/6.000 rpm dan 130 Nm/4.000 rpm dan mesin diesel 1.300 cc yang menghasilkan torsi 90 PS dan 200 Nm.

Keduanya ditawarkan dengan pilihan transmisi manual 5-percepatan dan otomatik 4-percepatan. Mobil ini terjadwal meluncur saat gelaran Auto Expo 2018 bulan depan.

 
Related
Updates
Popular

    otodriver.com