Sejauh ini semua varian face lift Triton di Thailand menanggalkan mesin legendaris 4D56 dan berganti menjadi 4N15. Seperti apa kehebatannya?

Mitsubishi : Mesin Diesel Legendaris Telah Disingkirkan Dari Ruang Mesin New Triton

 
Mitsubishi : Mesin Diesel Legendaris Telah Disingkirkan Dari Ruang Mesin New Triton

Sejauh ini semua varian face lift Triton di Thailand menanggalkan mesin legendaris 4D56 dan berganti menjadi 4N15. Seperti apa kehebatannya?

Satu persamaan dari  generasi awal hingga kelima Mitsubishi L200 ada pada mesin andalannya, yakni 4D56. Mesin diesel ini pun menjadi legenda, lantaran juga digunakan oleh model global Mitsubishi seperti Pajero, Pajero Sport hingga Colt L300.

Dari rentang perjalanannya mesin berkubikasi 2.500 cc, nyatanya cukup dapat diandalkan dan bisa dijejali oleh berbagai perkembangan teknologi. 4D56 terbukti mampu menyodorkan rentang tenaga mulai dari 77 PS hingga 178 PS dengan hanya mengandalkan blok mesin yang sama.

Namun hadirnya versi facelift Triton gen V yang dilakukan di Thailand pada Jumat, (09/11) silam, sekaligus merampungi kiprah mesin legendaris ini di balik kap mesin pick up andalan Tiga Berlian tersebut.

Seperti dipaparkan pada laman resmi Mitsubishi Thailand, semua varian Triton yang dijajakan di Negeri Gajah Putih ini telah menggunakan berkubikasi lebih kecil yakni 4N15 yang bervolume 2.400cc.

Namun demikian, mesin ini mampu menyemburkan daya lebih besar yakni 181 PS/3.500 rpm dan torsi 430 N.m/2.500 rpm. Sementara 4D56 paling mutakhir yang hanya mampu mengantarkan daya  178 PS/4.000 rpm serta momen puntir 400 Nm/2.000 rpm.

Mesin anyar ini pun lebih enteng karena baik blok dan headnya terbuat dari alumunium alloy. Sedangkan versi lawasnya, lebih berat karena menggunakan bahan dari besi.

Sementara itu, Tiga Berlian mengklaim bahwa mesin anyarnya ini lebih efisien 20% dalam penggunaan bahan bakar.

Sebelumnya, 4N15 telah digunakan pada Mitsubishi Pajero Sport Dakar dan telah digunakan pada unit Triton (Pre Face lift) sejak 2015 untuk pasar Thailand dan beberapa negara.

Melalui lamannya, Mitsubishi Thailand memastikan bahwa semua varian New Tritonnya menggunakan tipe mesin ini dan menanggalkan 4D56.

Mesin legendaris 4D56 yang telah menjadi bagian dari kiprah L200 nyaris selama 40 tahun pun akhirnya dipensiunkan.

Lalu bagaimana dengan New Triton Indonesia? ‘

Kita tunggu perkembangannya.   

4N15 2.400 cc 181 PS
4N15 digunakan pada seluruh trim level Triton 

 

 
Related
Updates
Popular

    otodriver.com