Wuling Motors akhirnya resmi meluncurkan Cortez di Indonesia. Hadir dengan 5 Tipe, berikut harganya.

Wuling Cortez : Resmi Diluncurkan, Inilah Harga Lima Tipe Yang Dipasarkan di Indonesia

 
Wuling Cortez : Resmi Diluncurkan, Inilah Harga Lima Tipe Yang Dipasarkan di Indonesia

Wuling Motors akhirnya resmi meluncurkan Cortez di Indonesia. Hadir dengan 5 Tipe, berikut harganya.

Setelah sebelumnya Carreview.id diberi kesempatan menguji performa Wuling Cortez pada 18 Desember silam, tepat hari ini 8 Februari 2018, Cortez pun resmi diluncurkan ke publik.

Hadir di kelas MPV 7 penumpang, Cortez punya dimensi yang mirip dengan Toyota Innova. Innova berdimensi (PxLxT) : 4.735 mm x 1.830 mm x 1.795 mm, maka Cortez tampil dengan panjang 4.780 mm x 1.816 mm x 1.755 mm.

MPV rakitan dalam negeri ini berbekal mesin 1.798 cc bertenaga 130,3 PS/5.600 rpm dan torsi 174 Nm/3.600-4.600 rpm. Meski begitu, performa mesin Cortez masih di bawah sang rival yang memiliki kapasitas mesin lebih besar dengan output tenaga 139 PS dan torsi 182 Nm.

Kini, setelah resmi dipasarkan, Wuling Cortez ditawarkan dengan 5 tipe, inilah harganya :  

Wuling Cortez 1.8 C 6 M/TRp 218 juta
Wuling Cortez 1.8 C i-AMTRp 228 juta
Wuling Cortez 1.8 C Lux i-AMTRp 233 juta
Wuling Cortez 1.8 L Lux 6 M/TRp 254 juta
Wuling Cortez 1.8 Lux i-AMTRp 264 juta

 

 
Related
Updates
Popular

    otodriver.com