Tak hanya dibanderol lebih ekonomis, Civic hatchback punya berbagai keunggulan lainnya seperti ruang kargo yang lebih besar. Apalagi keunggulan lainnya?

Honda Civic : Varian Hatchback Lebih Laris Ketimbang Sedan, Ini Alasannya

 
Honda Civic : Varian Hatchback Lebih Laris Ketimbang Sedan, Ini Alasannya

Tak hanya dibanderol lebih ekonomis, Civic hatchback punya berbagai keunggulan lainnya seperti ruang kargo yang lebih besar. Apalagi keunggulan lainnya?

Tanpa bermaksud memberikan pendapat secara subyektif, namun tak bisa dipungkiri bahwasanya sosok Honda Civic generasi 10 merupakan sosok yang menarik perhatian, lantaran memiliki penampilan yang menawan dan juga dibekali dengan mesin turbo 1.500cc yang bertenaga.

Setelah model sedan diperkenalkan, Honda juga berikutnya memperkenalkan varian hatchback yang kemudian membuat daya tarik Civic semakin besar di pasar otomotif tanah air.

Namun ternyata kehadiran varian berekor bongkok ini mengubah peta penjualan Civic di tanah air. “Civic Hatchback terjual lebih banyak dibandingkan dengan versi sedannya,” jelas Jonfis Fandy Marketing & After Sales Service Director PT Honda Prospect Motor, saat ditemui Carreview.id di bilangan Jakarta Utara, (21/10).

“Jika dilihat dari perbandingan penjualan yang ada, lebih dari 60% unit yang terjual adalah versi hatchback,” sambungnya.

Menurut Jonfis, penyebab tingginya permintaan pada jenis hatchback ini tak lain karena skema pajak yang diterapkan sehingga harga jual varian ini pun menjadi lebih ringan dibandingkan dengan versi sedannya.

Selain itu terdongkraknya penjualan varian hatchback ini karena dianggap memiliki penampilan yang lebih sporty. Hal ini cukup beralasan karena Civic Type R generasi terakhir pun dikembangkan dengan menggunakan bodi bentuk hatchback.

Keduanya masih dipersenjatai dengan mesin 4 Silider Segaris, VTEC Turbo DOHC, 16 Katup + DBW yang mampu menghasilkan tenaga 171 dk dan torsi 220 Nm/1.700 rpm dan transmisi CVT.

Dari sisi dimensi, Civic sedan sedikit lebih bongsor dengan ukuran 4.630mm x 2.075mm x 1.416mm, sedangkan hatchback 4.501mm x 2.075mm x 1.421mm. Civic Hatchback memiliki dimensi lebih mungil, namun mobil ini diuntungkan dengan bagasi yang lebih besar berukuran 727,7 liter (posisi belakang terpasang) dan 1.308,2 liter (posisi jok belakang dilipat). Sementara versi sedan hanya memiliki bagasi seluas 416 liter saja tanpa ada opsi luasan kargo bagasi jok terlipat.

Anggapan tampilan yang lebih sporty tak serta merta membuat Civic Hatchback jadi lebih ringan dibandingkan saudara kembarnya. Bahkan dari data yang ada, model hatchback memiliki bobot 1.318 kg, sedangkan model sedan yang hanya memiliki berbobot 1.265 kg. 

Saat ini Civic Sedan dibanderol dengan harga Rp 480 jutaan (tipe ES) dan Rp. 483 jutaan (tipe Prestige). Sedangkan versi hatchbacknya dibanderol dengan harga Rp 399 juta (tipe S) dan Rp 438 jutaan (tipe E) .

 
Related
Updates
Popular

    otodriver.com