Kabar gembira datang dari pabrik PT Honda Prospect Motor di Karawang, Jawa Barat, yang akan menjadi basis produksi CR-V generasi ke-5. Meski begitu, versi Indonesia akan dibedakan spesifikasinya.

Indonesia Jadi Basis Produksi Honda CR-V, Akan Disiapkan Spesifikasi Berbeda

 
Indonesia Jadi Basis Produksi Honda CR-V, Akan Disiapkan Spesifikasi Berbeda

Kabar gembira datang dari pabrik PT Honda Prospect Motor di Karawang, Jawa Barat, yang akan menjadi basis produksi CR-V generasi ke-5. Meski begitu, versi Indonesia akan dibedakan spesifikasinya.

Belum lama ini Honda CR-V generasi V diperkenalkan secara resmi di beberapa negara, termasuk Amerika Serikat. SUV yang beredar sejak 20 tahun silam di Negara Paman Sam itu, akan dirakit pada pabrik Honda di East Liberty Plant, Ohio. 

Bagi rakyat Indonesia, ada kabar menggembirakan seiring kemunculan Honda CR-V generasi ke-5 ini, sebab, Indonesia juga ditetapkan menjadi salah satu basis produksi Honda CR-V. 

Walau belum jelas kapan CR-V anyar ini mengaspal di Indonesia, tetapi terpilihnya pabrik perakitan PT Honda Prospect Motor (HPM) di Karawang, Jawa Barat ini sudah dipastikan terlebih dulu.

“Nantinya, kita akan merakit CR-V generasi ke-5 ini di fasilitas perakitan PT HPM di Karawang, Jawa Barat,” jelas Jonfis Fandy selaku Marketing & After Sales Service Director HPM saat ditemui di sela acara CSR yang digelar di Karawang, Kamis (24/11) lalu.

Seperti jadwal peluncuran di Indonesia yang belum diumumkan, spesifikasi detail SUV inipun masih ditutup rapat. Namun demikian Jonfis mengatakan bahwa spesifikasinya tidak akan sama dengan yang dibuat di Amerika Serikat.

“Banyak hal yang menyebabkan kebutuhan yang berbeda sesuai dengan kondisi jalan ataupun iklim. Seperti kita tahu, bahwa Indonesia memiliki tingkat kelembaban yang cukup tinggi, cenderung berdebu dan panas. Kita juga akan menyertai produk tersebut dengan spek sokbreker, radiator ataupun perangkat lainya yang sesuai dengan lingkungan di Indonesia,” tukasnya.

Perbedaan Line-up Mesin Di Generasi V

Walau pihak HPM belum menentukan spesifikasi secara persis CR-V anyar untuk pasar tanah air, tetapi pilihan mesin untuk pasar Indonesia, bisa diperkirakan dengan merujuk versi luar negeri.

Di Amerika Serikat, CR-V 2017 terdiri dari CR-V LX (K24W, 2.354 cc) yang menggunakan mesin sama dengan genarasi sebelumnya dan CR-V 1.5 EX, EX-L dan Touring, (L15B7,1.498 cc).

Sementara kabar dari benua Eropa, CR-V generasi V ini belum akan diluncurkan hingga akhir 2017. Meski ada dikabarkan untuk pasar Inggris nantinya, akan ada opsi penggunaan mesin diesel 1.600 cc i-DTEC, selain mesin L15B7 yang juga digunakan pada Honda Civic. 

Melihat hal tersebut di atas, untuk pasar tanah air ada beberapa kemungkinan penggunaan mesin di CR-V generasi ke-5 ini.

Pertama, menawarkan dua pilihan mesin seperti sebelumnya. Namun selain tetap menyediakan mesin seperti pada Honda CR-V 2.4 i saat ini (K24W, 2.354 cc), mesin yang dipakai pada Honda CR-V 2.0 i (R20A, 1.997 cc), akan digantikan mesin L15B7, serupa dengan Honda Civic, yang sudah lebih dulu mengaspal.

Tetapi, tak menutup kemungkinan CR-V untuk pasar Indonesia hanya menggunakan satu tipe mesin saja, 1.500 cc turbo. Karena, ada hal cukup menarik dari karakter mesin yang diklaim konsumsi bahan bakarnya cukup efisien ini.

Meski mesin ini berkapasitas kecil, torsinya cukup besar, bahkan tak jauh dengan mesin Honda K24W yang berkapasitas 2.354 cc, yaitu 220 Nm.

Torsi gede ini bahkan sudah didapat pada putaran relatif rendah, 1.700 - 5.500 rpm! Bandingkan angka yang didapat dari mesin 2.354 cc, dengan torsi puncak 222 Nm, namun baru didapat kitiran 4.400 rpm. 

Sedangkan perbedaan tenaga maksimum terpaut agak jauh, mesin 1.500 cc ini menghasilkan daya puncak 173 dk/5.500 rpm, sementara mesin 2.354 cc, 190 dk/7.000 rpm.

Tak sabar menunggu kehadirannya di Indonesia.

 
Related
Updates
Popular

    otodriver.com